Puluhan Emak-emak Geruduk Kantor Bobby Nasution, Mengaku Gerah dengan Ulah Anak Buahnya

Senin, 13 Maret 2023 – 22:01 WIB
Puluhan Emak-emak Geruduk Kantor Bobby Nasution, Mengaku Gerah dengan Ulah Anak Buahnya - JPNN.com Sumut
Puluhan emak-emak dari Kelurahan Durian dan Kelurahan Pulo Brayan Bengkel menggeruduk kantor Wali Kota Medan Bobby Nasution. Foto: Dokumentasi pribadi untuk JPNN.com

Setelah menyampaikan aspirasi di depan gerban Balai Kota, perwakilan dari Pemkot Medan menemui warga yang berunjukrasa dan meminta masuk untu bermediasi.

Tiga orang perwakilan warga ikut masuk untuk menyampaikan aspirasi terkait pemilihan kepala lingkungan itu. Berselang beberapa saat, perwakilan warga keluar dari Balai Kota dan menyampaikan hasil mediasi.

"Kami sudah menghadap perwakilan Pemko Medan terkait tuntutan yang meminta copot Camat Medan Timur Alfi Pane, Lurah Durian Harun dan Lurah Pulo Brayan Bengkel Saut. Kemudian melakukan pemilihan ulang, dan itu dikabulkan Pemko Medan," kata Koordinator aksi Irfan Ritonga.

Kendati demikian, kata Irfan, pihak Pemkot Medan belum memberikan kepastian waktu kapan tuntutan masyarakat itu akan direalisasikan.

Warga diminta untuk menunggu sembari akan diproses secepatnya, kata perwakilan Pemkot Medan itu.

"Tapi waktunya kita tunggu dulu karena masih akan diproses Pemkot Medan," kata Irfan.

Dia memastikan bahwa bila dalam waktu yang sudah ditentukan tidak dilakukan pemilihan kepala ingkungan ulang, warga menyatakan akan tetap memperjuangkan.

Mendengar keluhan warga sudah didengar Pemko Medan, emak-emak tersebut pun mengucapkan syukur dan terimakasih.

Kantor Bobby Nasution digeruduk puluhan emak-emak yang mendesak agar Camat Medan Timur dicopot lantaran melanggar Perwal terkait pemilihan Kepala Lingkungan
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News