Buka Rakernas LPTNU di Medan, KH Yahya Cholil: Mandat Kita Ilmu Pengetahuan untuk Kemuliaan
sumut.jpnn.com, MEDAN - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Yahya Cholil Staquf meminta dan mengajak perguruan tinggi NU untuk melahirkan ilmu pengetahuan sebagai perjuangan untuk kemulian di masa depan.
Hal itu disampaikan Yahya Cholil dalam sambutannya saat membukan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Lembaga Pendidikan Tinggi Nahdlatul Ulama (LPTNU) di Kota Medan, Sumatera Utara, Rabu (8/3).
"Saya ingin mengajak Bapak Ibu Sekalian untuk berpikir ilmu pengetahuan untuk mencapai kemuliaan," ujarnya.
Dia berharap perguruan tingggi memikirkan ilmu pengetahuan untuk mencapai kemuliaan sesuai dengan tema Rakernas LPTNU "Merawat Jagat Membangun Peradaban dengan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi".
KH Yahya Cholil Staquf mengatakan ilmu pengetahuan tidak bisa dipahami sebagai persaingan, melainkan harus dimandatkan untuk kemuliaan di masa depan.
"Kita punya mandat untuk berjuang agar ilmu pengetahuan terus dikembangkan untuk kita sumbangkan bagi upaya mencapai kemuliaan bagi masa depan umat manusia," tegasnya.
Hal tersebut, lanjutnya, sesuai dengan mandat yang ditegaskan Nabi Muhammad SAW dalam hadistnya, bahwa beliau di utus ke dunia untuk menyempurnakan kemuliaan akhlak.
"Kalau makamarimal (kemuliaan) akhlak bukan hanya Islam saja, mandat Rasulullah itu itmam, bukan sama sekali baru menggantikan yang lama, hanya menyempurnakan,” ujarnya.
Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf resmi membuka Rakernas Lembaga Pendidikan Tinggi Nahdlatul Ulama di Kota Medan, Sumatera Utara
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News