Desakan Pencopotan Sekda Tapteng Menguat, Kini Giliran Fraksi Golkar Bersuara

Minggu, 20 November 2022 – 08:00 WIB
Desakan Pencopotan Sekda Tapteng Menguat, Kini Giliran Fraksi Golkar Bersuara - JPNN.com Sumut
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi saat melantik Elfin Elyas Nainggolan sebagai Penjabat (Pj) Bupati Tapanuli Tengah, di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Jalan Sudirman, Medan, Senin (14/11). Foto: Dinas Kominfo Sumut

sumut.jpnn.com, TAPANULI TENGAH - Penjabat Bupati Tapanuli Tengah Elfin Elyas Nainggolan didesak mencopot Yetty Sembiring dari jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng).

Desakan pencopotan mantan PJ Bupati itu dari jabatan Sekda diutarakan oleh tiga fraksi di DPRD Tapteng, yakni fraksi Nasdem, PDIP dan Perindo.

Alasan ketiga fraksi di legislator itu sama, Yetty Sembiring dinilai tidak mampu bekerja sama dan menciptakan keharmonisan dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan camat yang ada.

Mereka meminta Pj Bupati Tapteng Elfin Nainggolan untuk segera mengangkat Sekda baru yang lebih kompeten agar kondusifitas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah tercipta.

Kini, desakan untuk mencopot Yetty Sembiring muncul dari fraksi Golkar. Partai berlambang pohon beringin ini mengemukakan alasan yang sama sebagai respons atas hubungan Sekda yang diemban Yetty dengan OPD dan camat.

"Kami dari fraksi Partai Golkar DPRD Tapteng meminta kepada Pj Bupati Tapteng Bapak Elfin Elyas Nainggolan agar mencopot Yetty Sembiring dari jabatannya sebagai Sekda Tapteng," kata Ketua Fraksi Golkar DPRD Tapteng Nelli Gustia Matondang melalui keterangan tertulis yang diterima, Sabtu (19/11).

Nelli menilai hubungan yang tidak harmonis antara pimpinan OPD dan camat dengan Yetty Sembiring sebagai Sekda Tapanuli Tengah menjadi hambatan berjalannya roda pemerintahan.

Oleh sebab itu, dia meminta Pj Bupati Tapteng untuk mengambil langkah bijak agar keharmonisan dalam menjalankan pemerintahan di Tapanuli Tengah kembali terjalin.

Penjabat Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Elfin Elyas Nainggolan didesak sejumlah fraksi di DPRD Tapteng untuk mencopot Yetty Sembiring dari jabatan Sekda
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia