Kukuhkan Bapak dan Bunda Asuh Anak Stunting, Jenderal TNI Dudung: Komponen Bangsa Harus Bersinergi

Kamis, 27 Oktober 2022 – 21:20 WIB
Kukuhkan Bapak dan Bunda Asuh Anak Stunting, Jenderal TNI Dudung: Komponen Bangsa Harus Bersinergi - JPNN.com Sumut
Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman (tengah) saat berswafoto bersama anak di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut). Foto: Dokumentasi Dispenad

Sementara itu, Walikota Medan Bobby Nasution mengatakan penanganan stunting di Kota Medan turut melibatkan seluruh stakeholder melalui skema Bapak dan Bunda anak stunting.

"Hal ini kami lakukan agar bisa memperhatikan kesehatan anak-anak stunting secara langsung, serta menjadi dasar memberikan bantuan setelah anak-anak ini terlepas dari katagori stunting melalui program pengentasan kemiskinan ekstrim," ujar Bobby Nasution.

Menantu Presiden Jokowi itu menyampaikan terima kasih kepada Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman selaku Bapak Asuh Anak Stunting yang telah mengukuhkan Bapak dan Bunda serta mengharapkan arahan dan bimbingan agar program penanganan anak dengan mengalami kekerdilan dapat berjalan tepat sasaran.

Kegiatan yang dihadiri oleh Kepala BKKBN RI Hasto Wardoyo, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Bintang Darmawati ini juga dilkaukan pemberian penghargaan kepada delapan Koramil jajaran Kodam I Bukit Barisan yang dinilai terbaik dalam memberikan pelayanan KB.(mar8/jpnn)

Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman mengukuhkan Bapak dan Bunda Asuh Anak Stunting di Medan

Redaktur & Reporter : Muhlis

Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia