Bertolak ke Madina, Edy Rahmayadi Kumpulkan para Pejabat, Perintahkan Hentikan Tambang Emas Ilegal

Rabu, 12 Oktober 2022 – 13:20 WIB
Bertolak ke Madina, Edy Rahmayadi Kumpulkan para Pejabat, Perintahkan Hentikan Tambang Emas Ilegal - JPNN.com Sumut
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi saat memberikan sambutan dalam acara dialog dengan masyarakat di acara Ngobrol Bersama Pemimpin (Ngopi) Sumut di Desa Bangkelang, Selasa (11/10). Foto: Dinas Kominfo Sumut

Menurut salah seorang warga, Sofian Lubis, beberapa ruas jalan terancam rusak parah dalam waktu dekat bila tidak dibenahi.

"Jalan kami banyak yang rusak, misalnya dari Hutapangan ke Huta Lobu, tahun depan kalau tidak diperbaiki tidak bisa dilalui lagi pak, jadi kami mohon perhatiannya," kata Sofian Lubis.

Sementara Wakil Bupati Madina Atika Nasution mengatakan pihaknya akan terus bersinergi dengan semua pihak termasuk Pemprov Sumut terkait penambangan ilegal.

Selain itu, dia juga mengaku terus berupaya untuk meningkatkan sektor pertanian, termasuk karet.

"Ada sekitar 25 ribu hektare lahan karet masyarakat yang saat ini butuh peremajaan dan mereka tidak memiliki dana. Sekarang kami sedang melakukan studi untuk mendapatkan data yang akurat, mana kebun rakyat, mana yang masuk hutan lindung, kalau ini selesai masyarakat kami banyak yang akan kembali aktif bertani dan berkebun untuk kesejahteraan mereka," kata Atika.(mcr22/jpnn)

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi melakukan kunjungan kerja ke Desa Bangkelang, Kecamatan Batang Natal, Kabupaten Mandailing Natal

Redaktur : Muhlis
Reporter : Finta Rahyuni

Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia