Nawal Lubis Cerita Masa Kecil Edy Rahmayadi Hingga saat Pacaran, Penuh Pengorbanan

Sabtu, 23 Juli 2022 – 07:00 WIB
Nawal Lubis Cerita Masa Kecil Edy Rahmayadi Hingga saat Pacaran, Penuh Pengorbanan - JPNN.com Sumut
Edy Rahmayadi bersama istrinya Nawal Lubis saat berfoto di Bukit Gajah Bobok, Sumut. Foto: Edy Rahmayadi/Instagram

Menurutnya, ketekunan Edy Rahmayadi tersebut membuahkan hasil, dia orang pertama di angkatannya (leting) yang meraih pangkat Letnan Jendral. Kemudian berhasil merebut hati rakyat untuk memimpin Sumut.

"Di leting dia yang pertama bintang tiga, dia juara lari, juara nembak, banyak juaranya. Bukan karena dia pintar, tetapi dia pekerja keras, belajar keras, taat beragama. Kemudian dia berhasil menjadi Gubernur Sumut," tambah Nawal.

Nawal berharap anak-anak Sumut memiliki karakter yang kuat dan taat beragama. Menurutnya, mencapai sesuatu hal itu butuh ilmu dan pendidikan dari guru serta orang tua.

"Karakter itu sangat penting untuk tumbuh kembang anak, itu dibentuk dari dunia pendidikan dan orang tua. Bukan hanya orang tua kandung, tetapi orang-orang tua yang ada di lingkungan anak tersebut," ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Distrik 307 A2 Lions Club Internasional Maria Simamora menyampaikan, perhatian dan kasih sayang orang tua berpengaruh besar pada tumbuh kembang anak.

"Itu yang terpenting, karena itu Lions Club sangat peduli dengan anak-anak kita yang sedikit berbeda dari kebanyakan anak. Kita terus berupaya memperhatikan tumbuh kembang mereka," kata Maria.

Pada kesempatan tersebut, Nawal Lubis, Lions Club dan Ayakib memberikan bantuan perlengkapan sekolah kepada anak-anak panti asuhan yang datang. Selain itu, juga memberikan bantuan bahan makanan dan kebutuhan sehari-hari kepada panti-panti asuhan.(mcr22/jpnn)

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kejahteraan Keluarga (TP PKK) Sumatera Utara (Sumut) Nawal Lubis menceritakan sosok suaminya, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi,

Redaktur : Muhlis
Reporter : Finta Rahyuni

Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia