Gempa Magnitudo 5,1 Guncang Nias Selatan, Ada Empat Kali Gempa Susulan
Jumat, 22 Juli 2022 – 10:22 WIB

Gempabumi tektonik bermagnitudo 5,1 mengguncang wilayah Nias Selatan, Sumatera Utara, Jumat (22/7) sekitar pukul 04:41 WIB. Foto: BMKG
"Gempabumi ini tidak berpotensi tsunami," ungkapnya.
Bambang mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan tidak panik dalam menghadapi gempa bumi ini.
Dia juga meminta agar masyarakat tidak terpengaruh oleh informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
"Agar menghindari dari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa, periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali ke dalam rumah," pungkasnya. (mcr22/jpnn)
Kabupaten Nias Selatan dan sekitarnya diguncang gempa dengan magnitudo 5,1 Jumat (22/7) sekira pukul 04.41 WIB
Redaktur : Muhlis
Reporter : Finta Rahyuni
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News