Melihat Suasana Salat Iduladha di Masjid Peninggalan Kesultanan Deli Medan
Sekitar pukul 07.30, rombongan dari Kesultanan Deli tampak tiba di masjid yang selesai dibangun pada tahun 1909 itu, untuk melaksanakan salat.
Pemangku Kesultanan Deli bersama dengan rombongan tampak kompak mengenakan baju khas Melayu.
Tak lama, sekitar pukul 07.45 WIB, salat pun dimulai. Adapun yang bertindak sebagai imam, yakni Zaini Hafiz, sedangkan khatib adalah Muhammad Hatta.
Pelaksanaan salat Iduladha itu turut dijaga ketat oleh pihak kepolisian. Petugas terlihat berjaga di sekitaran Masjid Al Mashun untuk memastikan pelaksanaan Iduladha berjalan dengan aman dan tertib.
Sekitar pukul 08.00 WIB, salat Iduladha selesai dilakukan. Seusai salat jemaah terlihat saling bersalam-salaman dan berpelukan dengan jemaah lainnya.
Setalah itu, mereka pun membubarkan diri untuk kembali ke rumah masing-masing. (mcr22/jpnn)
Masjid yang menjadi salah satu ikon Kota Medan ini merupakan salah satu masjid peninggalan Kesultanan Deli.
Redaktur : Muhlis
Reporter : Finta Rahyuni
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News