Membangun Tembok Laut, Solusi Banjir Rob Ala Bobby Nasution di Medan Belawan
"Pembangunan tembok laut di zona C ini, mengikuti desain Kementerian PUPR. Namun tidak mungkin dilakukan persis di pinggir sungai atau laut, karena pondasi dibangun sekitar 30 meter," terang Bobby.
Bobby Nasution membandingkan besarnya biaya yang dibutuhkan untuk membangun tembok penghalang banjir rob jika dilakukan persis di tepi sungai atau laut.
Untuk membangun tembok sepanjang 1 kilometer dengan lokasi tidak di pinggiran sungai atau laut membutuhkan biaya sekitar Rp 25 miliar. Sementara, bila pembangunan dilakukan langsung di bibir sungai atau laut biaya bisa mencapai Rp 75 miliar.
"Meski biayanya sudah besar, namun kondisi tanggul di pinggir sungai atau laut diragukan karena kondisi dasar tanah yang labil," pungkasnya.(antara/jpnn)
Wali Kota Bobby Nasution mengatakan akan segera membangun tembok penghalang banjir rob di kawasan Medan Belawan. Tembok tersebut diharapkan menjadi solusi
Redaktur & Reporter : Muhlis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News