MW Kahmi dan Gubsu Edy Rahmayadi Sebar 1.000 Pohon Wakaf di Kawasan Danau Siombak

Jumat, 17 Juni 2022 – 13:30 WIB
MW Kahmi dan Gubsu Edy Rahmayadi Sebar 1.000 Pohon Wakaf di Kawasan Danau Siombak - JPNN.com Sumut
Ketua Umum MW Kahmi Sumatera Utara H. Rusdi Lubis menyerahkan piagam penghargaan kepada Gubernur Edy Rahmayadi. Foto: Antara/HO

Selain menanam pohon Bakau, Gubernur Sumatera Utara meninjau Rumah Baca Merah Putih yang selain memfasilitasi bahan juga menjadi tempat belajar Iqra’.

Suasana yang minim di rumah baca tersebut membuat Edy memberikan pendapat bahwa sebaiknya kita semua turut meberikan perhatian.

Edy didampingi ketua Periodik Forhati Sumut berdialog dengan anak anak yang sedang mengikuti acara Literasi dalam rangkaian kegiatan yang sama lalu melepas tim yang akan mengitari danau untuk melakukan pembersihan dari sampah yang kerap dibawa air laut ke daerah ini.

Setelah membersihan kegiatan diakhiri dengan upaya penjernihan yaitu dengan menuangkan 200 liter Eco Enzym yang diproduksi oleh Forhati Sumut.

Berdasarkan kekerapan sampah dibawa air ke kawasan danau Siombak ini tentu saja menjadi permasalahan yang tidak sederhana dan sangat mengganggu warga masyarakat.

Selain aroma busuk yang kadang menyertainya. Pada saat air tinggi sampah dibawa ke area ini dan manakala air surut, air meninggalkannya menjadi milik warga.

Perlu ada mekanisme cara penanggulangan dan skema untuk hal tersebut.

Sebelum meninggalkan lokasi acara, Ketua Umum MW Kahmi Sumatera Utara H. Rusdi Lubis menyerahkan piagam penghargaan dengan memberikan gelar Ayah Lingkungan Hidup kepada Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi atas kepeduliannya terhadap lingkungan dan pendidikan anak-anak.(antara/jpnn)

MW KAHMI Sumatera Utara menebar 1.000 pohon wakaf di kawasan Danau Siombak bersama Gubernur Sumatera Utara

Redaktur : Muhlis
Reporter : Mesyia Muhammad

Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia