Biadab, Ayah di Sumut Tega Bunuh Anak Kandungnya, Korban Masih Balita

sumut.jpnn.com, DELI SERDANG - Seorang pria berinisial F,31, tega membanting anak kandungnya yang masih berusia tiga tahun hingga tewas.
Peristiwa itu diketahui terjadi di Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).
Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa saat dikonfirmasi membenarkan informasi kejadian itu.
"Iya, betul (dibanting hingga tewas)," kata Kompol Teuku Fathir saat dikonfirmasi JPNN Sumut, Jumat (29/4).
Perwira menengah Polri itu menyebut perbuatan itu dilakukan pelaku karena kesal dengan anaknya.
"Ayahnya marah karena anaknya muntah dan menganggu ayahnya yang sedang tidur," sebut Fathir.
Polisi yang menerima laporan kejadian itu, kata Fathir, langsung menyelidiki keberadaan pelaku hingga akhirnya mengamankannya.
"Sudah diamankan," kata mantan Kapolsek Medan Baru itu. (mcr22/jpnn)
Peristiwa itu diketahui terjadi di Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut)
Redaktur : Muhlis
Reporter : Finta Rahyuni
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News