BMKG Deteksi 62 Titik Panas di Sumatera Utara, Berikut Lokasinya

Rabu, 30 Maret 2022 – 06:00 WIB
BMKG Deteksi 62 Titik Panas di Sumatera Utara, Berikut Lokasinya - JPNN.com Sumut
Ilustrasi petugas memadamkan titik panas di wilayah Sumatera. Foto: Humas KLHK

sumut.jpnn.com, SUMATERA UTARA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberi peringatan dini terhadap pantauan titik panas di sejumlah wilayah di Sumatera Utara.

Prakirawan BMKG Wilayah I Medan Defri Mendoza di Medan, Selasa, mengatakan 62 titik panas tersebut terpantau berdasarkan pantauan sensor modis melalui Satelit Tera, Aqua, SNPP, dan NOAA20.

Titik panas tersebut masing-masing terpantau di Kabupaten Dairi enam titik, Humbang Hasundutan sembilan titik, Kabupaten Karo tiga titik, dan Labuhanbatu lima titik.

Wilayah lainnya yakni di Labuhanbatu Utara dua titik, dan Mandailing Natal delapan titik panas.

Kemudian, titik panas juga terpanatau di Nias terpantau dua titik, Nias Selatan satu titik, Padang Lawas empat titik, Padang Lawas Utara tiga titik, Pakpak Bharat satu titik.

Selanjutnya terpantau di Tapanuli Selatan enam titik, Tapanuli Tengah satu titik, Tapanuli Utara sembilan titik, dan Kabupaten Toba dua titik. (antara/jpnn)

BMKG memantau sejumlah titik panas di sejumlah wilayah di Sumatera Utara, berikut wilayahnya

Redaktur & Reporter : Muhlis

Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia