7 Anggota OKP Pengeroyok Intel Kodim Deli Serdang Diburu, Kombes Irsan: Identitas Sudah Kami Kantongi

Dari informasi yang dihimpun, peristiwa pengeroyokan terjadi di sebuah kafe di Desa Limau Manis, Kecamatan Tanjung Morawa, Jumat (17/2) sekitar 00.30 WIB.
Peristiwa tersebut berawal saat Serka Amosta baru selesai melakukan monitoring di wilayah STM Hilir. Pada pukul 23.00 WIB korban bersama dua rekannya yang merupakan warga sipil beristirahat di kafe tersebut.
Tidak berselang lama tiba-tiba Serka Amosta melihat temannya terlibat cekcok dengan para anggota OKP itu. Dia mendatangi kelompok tersebut dan menjadi korban pengeroyokan.
Anggota TNI itu dipukul dengan botol minuman keras dan dikeroyok delapan pelaku. Beruntung Serka Atmosta sempat melarikan diri.(mar8/jpnn)
Kombes Irsan Sinuhaji mengultimatum para pelaku pengeroyokan anggota Intel Kodim 0204/DS bernama Serka Amosta Bangun untuk segera menyerahkan diri
Redaktur & Reporter : Muhlis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News