Salat Iduladha: Niat dan Tata Cara Melaksanakannya

Artinya: "Aku berniat salat Iduladha dua rakaat [sebagai makmum / imam] karena Allah ta’ala."
Tata cara salat Iduladha
Tata cara salat Iduladha tidak berbeda dengan salat Idulfitri. Salat dua rakaat itu dilaksanakan dengan tujuh takbir pada rakaat pertama dan lima takbir di rakaat kedua.
Rakaat pertama ada tujuh kali takbir dan di antara setiap takbir disunahkan membaca doa berikut:
Subhaanallaahi walhamdulillaahi wa laa ilaaha illallaahu wallaahu akbar.
Artinya: "Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada Tuhan selain Allah dan Allah Maha Besar."
Selanjutnya, membaca surah al-Fatihah, diteruskan membaca surah dari Alquran yakni surah Qaf dan surah Al-A’la.
Kemudian rukuk, sujud, duduk di antara dua sujud, dan seterusnya hingga berdiri lagi seperti salat biasa.
Pada rakaat kedua sebelum membaca Al-Fatihah, takbir sebanyak lima kali sambil mengangkat tangan.
Iduladha dilaksanakan saat ibadah haji sedang berlangsung dan umat Islam akan melaksanakan salat dua rakaat. Berikut niat dan tata cara melaksanakannya
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News