Kunjungan Wisatawan ke Sabang Melonjak saat Libur Lebaran, Mencapai 4000 orang

Jumat, 06 Mei 2022 – 08:41 WIB
Kunjungan Wisatawan ke Sabang Melonjak saat Libur Lebaran, Mencapai 4000 orang - JPNN.com Sumut
Ilustrasi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Uno menginjakkan kaki di KM nol Sabang, Provinsi Aceh. Foto: ANTARA/Khalis

sumut.jpnn.com, ACEH - Kunjungan wisatawan ke Kota Sabang, Provinsi Aceh, saat libur Lebaran Idulfitri 2022 tercatat mencapai ribuan orang.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Sabang Anas Fahruddin mengatakan berdasarkan data dari Dinas Perhubungan (Dishub), jumlah wisatawan yang masuk ke Kota Sabang 3.858 orang pada Rabu (4/5).

"Jumlah wisatawan yang datang ke Sabang itu berdasarkan manifes kapal penumpang yang dicatat Dishub," kata Anas, Kamis.

Anas Fahruddin menjelaskan ribuan wisatawan yang datang ke wilayah ujung Pulau Sumatera itu berasal dari Provinsi Sumatera Utara, Riau, dan sejumlah kabupaten/kota di Aceh.

Para wisatawan pada umumnya mendatangi objek wisata andalan Kota Sabang seperti kawasan benteng Anoi Itam, titik nol kilometer Indonesia, Iboih, dan Pulau Rubiah.

"Ketersediaan kamar hotel aman. Apalagi saat ini kian bertumbuh jumlah homestay yang dikelola oleh penduduk di sana," ujarnya.

Sabang yang berjarak sekitar 14 mil laut Kota Banda Aceh ditetapkan sebagai kawasan pelabuhan dan perdagangan besar (free port). Untuk mempercepat pembangunan daerah kepulauan tersebut, pemerintah membentuk Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS).

Sementara itu, penumpang kapal penyeberangan dari Pelabuhan Ulee
Lhue ke Balohan Sabang juga mengalami peningkatan dengan penambahan frekuensi pelayaran.

Ribuan wisatawan berdatangan ke Kota Sabang saat libur Lebaran Idulfitri
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia