Seorang Nenek di Tebing Tinggi Ditemukan Tewas, Perhiasan dan Uang Hilang, Pelaku Masih Misterius

"Dari bagian hidung korban juga keluar cairan," kata Agus.
Agus mengatakan Siti diduga menjadi korban pencurian. Pasalnya, sejumlah barang berharga milik korban hilang seusai kejadian itu.
Adapun barang berharga itu diantaranya, anting emas seberat dua gram, gelang emas seberat lima gram dan uang tunai sebesar Rp 3 juta.
"Diduga pelaku masuk ke dalam rumah korban melalui jendela kamar samping yang pada saat kejadian dalam posisi terbuka dan terdapat bekas congkelan pada kosen jendela," sebutnya.
Saat ini, kata Agus, korban sedang diautopsi di RS Bhayangkara Tebing Tinggi untuk memastikan penyebab kematian korban. (mcr22/jpnn)
Seorang nenek bernama Siti Ramonah Siregar ditemukan meninggal di kamarnya di Jalan Asrama Kodim, Kecamatan Padang Hulu, Kota Tebing Tinggi, Sumut
Redaktur : Muhlis
Reporter : Finta Rahyuni
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News