Saksi Mata Beber Insiden Sebelum Ade Armando Dikeroyok OTK, Ternyata

Selasa, 12 April 2022 – 07:10 WIB
Saksi Mata Beber Insiden Sebelum Ade Armando Dikeroyok OTK, Ternyata  - JPNN.com Sumut
Pria berkopiah putih salah satu terduga pelaku yang ikut mengeroyok Ade Armando di depan Gedung DPR/MPR pada Senin (11/4). Foto: Video beredar di grup WhatsApp awak media

sumut.jpnn.com, JAKARTA - Dosen Universitas Indonesia (UI) Ade Armando menjadi korban pengeroyoka sekelompok orang saat demonstrasi mahasiswa di depan Gedung DPR/MPR RI, Senin (11/4).

Ade mengalami luka serius pada tubuhnya sehingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Saksi mata Indra Jaya Putra, kamerawan Ade Armando, menjelaskan sebelum terjadi pengeroyokan dia melihat ada sekelompok orang sedang mengarah ke Stasiun Palmerah.

Pengeroyokan tersebut terjadi tidak lama setelah tiga wakil ketua DPR dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo selesai menemui mahasiswa. Saat itu mahasiswa sudah mulai berangsur meninggalkan area demonstrasi.

"Ada kelompok ramai-ramai ( di lokasi) yang mau ke arah Stasiun Palmerah, mereka kumpul di situ," kata Indra dalam konferensi pers Cokro TV dan Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS) secara daring.

Melihat massa mahasiswa mulai membubarkan diri, Indra dan Ade pun turut bergeser mengarah diri dan berjalan ke arah Stasiun Palmerah.

"Kami mau jalan ke arah Stasiun Palmerah, mau pulang itu, kami diberhentikan. Diberhentikan oleh kelompok itu, sih, bukan mahasiswa," ujar Indra.

Menurut Indra, antara Ade Armando dengan kelompok OTK itu sempat terjadi percekcokan.

Saksi mata mengungkap detik-detik sesaat sebelum Ade Armando dikeroyok sekelompok OTK di lokasi demonstrasi mahasiswa
Facebook JPNN.com Sumut Twitter JPNN.com Sumut Pinterest JPNN.com Sumut Linkedin JPNN.com Sumut Flipboard JPNN.com Sumut Line JPNN.com Sumut JPNN.com Sumut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia